Program Studi Budidaya Perairan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Unsoed telah berhasil Reakreditasi BAN-PT pada tanggal 24 November 2016 dengan memperoleh predikat A (Unggul) yang dikuatkan melalui SK BAN-PT Nomor : 2736/SK/BAN-PT/Akred/S/XI/2016
A. Visi
“Unggul dan berdaya saing tinggi dalam pengelolaan pembenihan (hatchery) organisme akuatik dengan mengedepankan kelestarian sumberdaya dan kearifan lokal”
B. Misi
- Menyelenggarakan proses pendidikan tinggi Budidaya Perairan berbasis hasil penelitian (Learning by Research)
- Melaksanakan penelitian budidaya perairanberbasis pengelolaan hatchery.
- Mengimplementasikan hasil-hasil penelitian dalam bentuk pengabdian kepada masyarakat
C. Tujuan Program Studi BDP
- Menghasilkan sarjana perikanan yang unggul dalam pengelolaan hatchery, berdaya saing tinggi serta mampu mengedepankan keraifan lokal.
- Menghasilkan lulusan yang memiliki jiwa kemandirian yang tinggi.
- Menghasilkan lulusan yang mampu menerapkan kaidah-kaidah ilmiah dalam memecahkan permasalahan budidaya perairan.
D. Kurikulum Program Studi
1. Kompetensi Lulusan
Profil lulusan Program Studi Budidaya Perairan adalah mampu menguasai, menerapkan keilmuan, teknologi, manajemen dan mengembangkan kemampuan kewirausahaan dalam bidang budidaya perikanan berkelanjutan sesuai dengan potensi daerah serta memiliki kemampuan berkomunikasi, bersikap dan berperilaku baik dalam kehidupan bermasyarakat.
Rincian kompetensi lulusan tersebut adalah :
- Menguasai ilmu pengetahuan, teknologi, manajemen dan entrepreneurship akuakultur.
- Mampu membuat sistem pengelolaan usaha budidaya perairan yang efektif, efisien, berwawasan lingkungan dan berkelanjutan.
- Mampu mengidentifikasi, menganalisis, dan memecahkan persoalan-persoalan teknis bidang akuakultur.
- Mampu menggunakan perangkat teknologi pendukung untuk memaksimalkan hasil kerja dan pemikiran.
- Berakhlak mulia, bersikap profesional, dapat berkomunikasi secara efektif dan mampu bekerja secara mandiri maupun bekerja sama dalam tim baik dalam satu disiplin ilmu maupun lintas disiplin ilmu.
- Mampu beradaptasi dengan segala kondisi lingkungan, memperhatikan dan menghargai pandangan dan pendapat orang lain, mempunyai pandangan luas dan bersikap terbuka terhadap perubahan.
Componentes estructurales
Tesis/Disertación
Entrenamiento de laboratorio
Trabajo práctico/ de campo
Entrenamiento de idioma
Proyecto de investigación
Categorías CINE (ISCED)
Manejo de proyectos
Competencias personales y comunicación
Cultura oceánica
Derecho marítimo y marino
Biología
Biotecnología
Ecología
Conservación y gestión ambiental
Oceanografía física y química
Estadística
Acuacultura